Macam-Macam Proses Persalinan Umum yang Ibu Perlu Ketahui

Macam-Macam Proses Persalinan Umum yang Ibu Perlu Ketahui

Setelah menjalani masa kehamilan, proses persalinan adalah momen yang sangat mendebarkan bagi para Ibu. Semua orangtua pasti mengharapkan bahwa ibu dapat menjalani proses persalinan dengan normal. Namun, dalam kejadiannya sendiri, terdapat beberapa faktor yang mungkin menyebabkan proses persalinan tidak menjadi normal. Saat ini sudah terdapat berbagai macam model persalinan yang dapat diupayakan oleh pihak medis yang disesuaikan dengan kondisi tertentu. Nah, berikut terdapat beberapa model persalinan ibu yang perlu untuk diketahui.

Macam-Macam Proses Persalinan Umum

  • Persalinan Normal

Persalinan ini adalah model persalinan yang paling utama. Persalinan normal adalah cara melahirkan Bayi melalui vagina dengan cara mengejan. Saat berkontraksi, otot vagina akan meregang untuk mempersiapkan jalur keluarnya si Bayi. Proses ini dapat dijalankan jika dokter memutuskan bahwa ibu cukup kuat untuk mengejan, kondisi saat lahir dan kondisi janin juga baik. Apabila terjadi kendala maka biasanya dokter akan mengevaluasi ulang untuk menentukan apakah proses ini dapat berlanjut atau tidak.

  • Persalinan dengan Alat Bantu

Apabila proses normal tadi terganggu, pihak medis biasanya akan mengambil langkah tertentu untuk membantu persalinan Ibu seperti dengan menggunakan alat bantu. Alat bantu persalinan yang pertama adalah vakum. Alat ini digunakan untuk mempermudah proses keluarnya Bayi saat bersalin normal. Alat ini digunakan dengan cara menempelkan cup vakum ke kepala Bayi saat mulai terlihat dari vagina. Sebelum melakukannya, dokter terlebih dahulu akan memastikan tidak ada bagian tertentu yang bisa saja menyebabkan bahaya.

Alat bantu lainnya yaitu forsep. Persalinan ini menggunakan alat bantu yang menyerupai penjepit yang berfungsi untuk mengarahkan Bayi ke jalur keluarnya. Penggunaan alat ini sebenarnya cukup jarang dilakukan dan hanya dipilih saat sudah timbul gejala kesulitan tertentu atau menghindari proses lahir secara caesar. Alat ini dapat digunakan pada saat si Bayi sudah setengah jalan saat keluar dari vagina.

  • Operasi Caesar

Operasi caesar adalah opsi yang dipilih saat persalinan normal tidak mungkin berlanjut dan terjadi masalah serius yang mungkin mengancam nyawa Ibu maupun Bayi. Sebagai langkah mengurangi risiko, melahirkan dengan cara operasi caesar ini dapat terlebih dahulu direncanakan jauh hari.

  • Persalinan di Bawah Air (water birth)

Sesuai Namanya, persalinan ini sebenarnya merupakan metode melahirkan normal namun dengan kondisi Ibu berendam di dalam air yang hangat. Metode ini dipercaya dapat mengurangi tingkat depresi Ibu jelang melahirkan dan memudahkan Bayi lahir karena Ibu dapat lebih mudah mengejan. Metode ini juga diklaim baik bagi Bayi karena perubahan suhu yang tidak ekstrim antara suhu perut dan juga air hangat yang mirip.

Setelah melalui proses melahirkan (apapun metodenya), Ibu perlu untuk segera mempersiapkan beberapa hal baik untuk Ibu maupun Bayi. Ibu perlu memahami bahwa biasanya akan terjadi sebuah momen ketika Ibu menjadi sedikit depresi, sehingga perlu untuk mempersiapkannya sejak awal. Mintalah Ayah untuk menemani dan juga membantu mempersiapkan segala kebutuhan untuk Si Bayi kelak. Semoga setelah mengetahui persiapan ini, Ibu dapat lebih bersedia dari awal, ya! -KJ

3 Comments

Post A Comment